Minggu, 15 November 2009

Rupiah Masih Betah di Kisaran 9300-an

(VibiznewsEconomy) – Pada perdagangan pagi hari ini tampak bilai tukar rupiah terhadap dolar AS masih mengalami kondisi yang stabil dari posisi penutupan perdagangan minggu lalu (16/11). Nilai tukar rupiah masih betah di kisaran 9.300-an per dolar AS. Rupiah diyakini masih akan bergerak dalam tren menguat ditengah trend dolar AS yang masih melemah.

Pada perdagangan Senin ini di pasar spot antar bank Jakarta rupiah dibuka menguat tipis ke level 9.340 per dolar AS, dibandingkan penutupan akhir pekan lalu di level 9.350 per dolar AS.

Mata uang Asia sepanjang pekan lalu tercatat hanya bergerak tipis atas dolar AS, namun dengan kecenderungan menguat. Tren serupa diprediksi akan kembali terjadi pada pekan ini mengingat tidak adanya berita baru yang bisa menggerakkan pasar secara signifikan.

Investor masih tetap berhati-hati meski Menkeu AS berkomentar pemerintahnya sangat ingin mendorong penguatan dolar AS demi membantu pemulihan ekonomi. Namun para analis memperkirakan dolar AS masih berada dalam tren pelemahan.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting menilai bahwa dalam jangka panjang investor masih akan percaya kepada kondisi fundamental ekonomi Indonesia, karena dinilai paling penting. Untuk saat ini rupiah akan cenderung mengalami pergerakan melemah mengikuti sentimen kawasan di kisaran 9350 sampai 9450 per dolar AS.

sumber: vibiznews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar